DUKUNG KEBIJAKAN TUBAN SATU DATA, DISKOMINFO SP DAN BPS GELAR PEMBINAAN DESA CANTIK

Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian (Diskominfo-SP) Kabupaten Tuban bersama Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Tuban menggelar pembinaan Desa Cinta Statistik (Desa Cantik) di Hotel Mustika Tuban, Selasa (25/10).


Kegiatan pembinaan Desa Cantik tersebut diikuti 21 desa dan kelurahan dari perwakilan 20 kecamatan yang ada di Kabupaten Tuban.

Adapun 21 Desa Cantik itu meliputi Kelurahan Panyuran (Palang), Desa Socorejo dan Sugihwaras (Jenu), Ngino (Semanding), Sumurgung (Tuban), Tuwiri Kulon (Merakurak), Karanglo (Kerek), Jetak (Montong), Merkawang (Tambakboyo), Ngampelrejo (Bancar), Kebonharjo (Jatirogo), Bendonglateng (Kenduruan), Banjarworo (Bangilan), Medalem (Senori), Tanjungrejo (Singgahan), Selogabus (Parengan), Sokosari (Soko), Kanorejo (Rengel), Pakis (Grabagan), Bandungrejo (Plumpang) dan Mrutuk (Widang).

Kadis Kominfo SP Tuban, Arif Handoyo dalam keterangannya mengatakan, kegiatan pembinaan Desa Cantik ini baru pertama kali, setelah ditetapkan oleh Pemkab sebanyak 21 desa dan kelurahan.

Selengkapnya di : www.tubankab.go.id

-