Berita Tuban Terkini Edisi 50

Sehari kemarin, Selasa (6/2) Mas Bupati Tuban @adityahalindra meresmikan 4 fasilitas layanan publik diantaranya yang pertama 'Si Mas Ganteng' Transportasi Masyarakat Tuban yang Elegan, Aman, Nyaman dan Terintegrasi. Hadirnya angkutan ini mempermudah pelajar, menekan angka kecelakaan, mengurangi volume kendaraan bermotor hingga emisi karbon. Para pelajar dapat memanfaatkan bus tersebut secara gratis, kedepan juga bisa digunakan masyarakat dan wisata.

Kedua yaitu Mobil "Cedak Mas", Mobil Keliling pelayanan adminduk yang diharapkan dapat mempermudah masyarakat dalam mengurus dokumen kependudukan seperti KTP, KK, KIA, Akta Kelahiran dan Kematian serta Surat Keterangan Pindah Warga Negara Indonesia (SKPWNI). Mobil Cedak Mas juga menjadi jawaban bagi para difabel untuk lebih mudah mengurus dokumen kependudukan.

Ketiga adalah Puskesmas Parengan dan Tambakboyo. Menurut Mas Lindra, pemkab tengah fokus mendekatkan semua pelayanan masyarakat agar mudah diakses, tak terkecuali di bidang kesehatan. Menurutnya, kesehatan menjadi sektor penting guna mencetak generasi atau SDM unggul yang dapat bersaing. 

Keempat diresmikan Ruang Terbuka Hijau (RTH) Singgahan dan Jatirogo, dibangunnya RTH tersebut sebagai sarana edukasi kepada masyarakat tentang pentingnya menjaga kelestarian alam. “Kepekaan kita menjadi kunci bagaimana kita bisa hidup berdampingan dengan alam,” ungkap Mas Lindra.

RTH Singgahan dan Jatirogo memiliki area pentas cukup luas, area olahraga seperti lapangan voly dan basket. Hal ini bertujuan public space sebagai tempat berekspresi, berinteraksi, berolahraga, dan memunculkan berbagai ide kreatif dari masyarakat. “Bisa dijadikan tempat pengajian, diskusi, olahraga, dan sebagainya,” harap Mas Bupati.

-