BERITA TUBAN TERKINI
#dulurtuban Kabupaten Tuban terpilih menjadi salah satu lokasi pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-118 tahun 2023. Kegiatan TMMD yang berlangsung sejak 20 September – 19 Oktober berlokasi di Desa Wukirharjo, Parengan.
Selain kabupaten Tuban, pelaksanaan TMMD ke-118 di Jawa Timur juga dilaksanakan di Kabupaten Malang, Magetan, Banyuwangi, dan Bangkalan dengan mengusung tema "Sinergi Lintas Sektoral Mewujudkan Kemanunggalan TNI Rakyat Semakin Kuat".
Menurut Sekda Budi Wiyana, Mas Bupati Tuban @adityahalindra mengapresiasi Program yang telah dijalankan selama TMMD dan selaras dengan program pembangunan yang digagas Pemkab Tuban. Kolaborasi berbagai komponen masyarakat mampu menyerap aspirasi dan kepentingan masyarakat untuk selanjutnya ditindaklanjuti melalui program pembangunan. Peranan dan kerja sama lintas sektoral menjadi penentu keberhasilan TMMD. Tidak hanya itu, sinergitas dan kolaborasi hendaknya dapat terus dijaga pada berbagai program kegiatan lainnya.
#dulurtuban apa saja yang dibangun dan dilakukan saat TMMD di Tuban? Mari kita simak bersama #beritatubanterkini edisi 24 bulan Oktober 2023 berikut ini atau juga bisa diunduh pada s.id/beritatubanterkini
-
Komentar
comments powered by Disqus